-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

PASANG IKLAN

Pemerintah Desa Pengarengan Adakan lomba kelas ibu hamil Tingkat Kabupaten Tangerang

Rabu, 18 September 2024 | September 18, 2024 WIB Last Updated 2024-09-19T06:54:17Z

Lomba kelas ibu hamil tingkat Kabupaten Tangerang di Desa Pengarengan (Doc.istimewa)

TANGERANG,TRANSPANTURA.COM – Pemerintah Desa Pengarengan Melaksanaan Kegiatan Penilaian Kelas Ibu Hamil yang di selenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang di laksanakan di Kantor Desa Pengarengan Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Pada 19/09/2024.


Kegiatan tersebut bertujuan agar ibu hamil dapat lebih mengetahui dan memahami tentang kesehatan ibu hamil mengerti kesehatan pada kehamilan, meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan ibu hamil dan tumbuh kembang janin.


Acara ini di hadiri oleh Camat Rajeg dan Ketua PKK Kecamatan Rajeg ,Kepala Desa Pengarengan, Kepala UPT Puskesmas Rajeg, UPT Puskesmas Sukatani Ketua PKK Desa se- Kecamatan Rajeg, Kader PKK Desa Pengarengan dan Tim Penilai dari Kabupaten Tangerang.


Lomba ini diikuti oleh puluhan ibu hamil dari Desa Pengarengan, Mereka berkompetisi dalam berbagai kategori salah satunya seperti presentasi tentang gizi ibu hamil, senam hamil, dan lomba memasak makanan sehat.


Sutiya atau disapa Ncut Kepala Desa Pengarengan Mengatakan" Lomba ini bukan hanya sekedar ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk memberikan edukasi kepada ibu hamil dan keluarga. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas hidup ibu dan anak.



Adapapun Harapannya mudah-mudahan ibu hamil yang di desa pengarangan khususnya ya memberikan makanan yang bergizi, pola makan yang sehat supaya bayi kita istilahnya ke ibu-ibu hamil supaya keluarnya juga sehat biar terbebas dari stunting. Ucap Kepala Desa Pengarengan.



Dan Alhamdulillahnya semua sangat antusias mengikuti kegiatan ini. “Saya senang bisa hadir dan juga berbagi pengalaman. Lomba ini juga sangat memotivasi untuk menjaga kesehatan selama kehamilan."Pungkasnya.


Red/Zm


PASANG IKLAN
×
Berita Terbaru Update