-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

PASANG IKLAN

Menebar Kebahagiaan Bersama Relawan Maesyal-Intan Kawan Muda 17 Di Kecamatan Pakuhaji

Jumat, 18 Oktober 2024 | Oktober 18, 2024 WIB Last Updated 2024-10-18T19:00:46Z


TANGERANG,TRANPANTURA.COM - Giat berbagi yang dilakukan oleh relawan maesyal-intan yang tergabung dalam Kawan Muda 17, Kecamatan pakuhaji berjalan lancar (18/10/2024). 


Agenda ini dilakukan dalam rangka berbagi menebar kebahagiaan di hari jumat berkah, para relawan kawan muda 17 memberikan nasi kontak setelah sholat jumat di dua Desa Kecamatan Pakuhaji. 


Hasanudin ketua korwil kawan muda 17 kecamatan pakuhaji mengatakan agenda berbagi di jumat berkah ini menyasar ke anak-anak yatim, janda dan pondok pesantren di dua desa kecamatan pakuhaji.



"Alhamdulilah Jumat berkah (jumber) Kawan Muda 17 Kec. Pakuhaji ada dua titik, titik pertama di pesantren Al Johar, Desa Rawa Kidang" kata Hasanudin. 


Selanjutnya Hasanudin menambahkan selain memberikan nasi kotak di pondok pesantren dia juga menjelaskan dalam kegiatannya ia juga memberikan nasi kotak ke anak yatim dan janda tua. 


"Titik ke dua berbagi dengan janda tua dan anak Yatim di Kampung Rawa Kepuh, Desa Paku Alam" ucap hasanuddin. 


Ustad Ade selaku pimpinan Pondok pesantren Al-Johar turut mengapresiasi kegiatan jumat berkah yang digalakkan oleh Kawan Muda 17, Kecamatan Pakuhaji. 


"Alhamdulillah, saya pengurus pondok ngucapin terimakasih sama anak-anak muda yang mau berbuat kebaikan, semoga segala hajat dan tujuannya tercapai" ucap ade (18/11/2024). 


Tambah Hasanudin Korwil kawan muda 17, ia berterimakasih sekaligus berharap kawan muda 17 terus bergerak memebar manfaat di masyarakat. 


"Alhamdulillah acara jumat berkah berjalan dengan lancar dan semoga acara jumat berkah ini berkelanjutan, kami selaku kawan muda 17 kec. Pakuhaji"


"Insya allah akan bergerak di 14 desa di kec. Pakuhaji, dan Terima kasih sebanyak-banyaknya kepada rekan yang berpartisipasi" tutup Hasanudin.


Red/SH

PASANG IKLAN
×
Berita Terbaru Update