-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

PASANG IKLAN

Pedagang Pasar Jenggot Keluhkan Tiang Patah dan Rapuh "Hawatir Roboh"

Jumat, 03 Januari 2025 | Januari 03, 2025 WIB Last Updated 2025-01-04T01:01:40Z

Foto : kondisi bagian dalam Pasar Jenggot, Tampak salah satu tiang sudah patah (dok. Transpantura.com)

TANGERANG, TRANSPANTURA.COM - Sejumlah pedagang yang berjualan di dalam Pasar Jenggot, Desa Jenggot, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang mengeluhkan adanya tiang yang sudah patah dan bagian bawah sudah rapuh, Jumat (03/12/2024)


Tampak seperti dalam foto salah satu tiang yang sudah patah dan bagian bawahnya sudah rapuh


Hal itu disampaikan oleh beberapa pedagang salah satunya di bagian pedagang ikan yang enggan disebut namanya, pasalnya tiang itu sudah ada yang patah dan rapuh sehingga dikhawatirkan terjadi hal yang tidak di inginkan ketika sedang ramai.


"Saya hawatir terjadi hal yang tidak di inginkan karena tiang yang sudah rapuh dan miring, apalagi sudah ada yang patah," tuturnya


Ia juga pernah melaporkan hal tersebut kepada platform "lapor" namun tak ada tindakan, hanya penyampaian hal jika Pasar Jenggot akan di relokasi.


"Stidaknya jika memang ada relokasi minimal sebelum relokasi ada perbaikan dari pengelola atau pemerintah setempat, antisipasi agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan," ungkapnya


Melansir dari jawaban platform "lapor" dalam tangkapan layarnya diteruskan ke pemerintah kecamatan mekar baru, hal serupa yang dikatakan pedagang pasar.


"Terima kasih atas informasi dan saran masukan saudara, dapat kami sampaikan bahwa pasar jenggot ada milik Pemerintah Desa Jenggot, informasi ini akan kami teruskan kepada Pemerintah Desa Jenggot dan perlu kami informasikan bahwa Pemerintah Desa Jenggot berencana akan merelokasi pasar jenggot tersebut ke lokasi yang tidak jauh dari lokasi saat ini," tulis akun kecamatan mekar baru dalam jawabannya di span lapor


Terpisah dalam ungkapan dan harapannya ia agar ada perhatian dari pengelola maupun dari pemerintah setempat.


"Saya berharap agar ada tindakan dari pengelola maupun dari pemerintah setempat agar segera di perbaiki demi kenyamanan dan keamanan pedagang, pengunjung dan masyarakat sekitar," imbuhnya


red/tim

PASANG IKLAN
×
Berita Terbaru Update